Lamongan,- Aksi sigap dilakukan oleh Provost Kodim 0812/Lamongan ketika melihat mobil mogok di kawasan Jalan Pantura. Minggu (12/11/2023).
Dengan dibantu oleh salah satu personel Polisi Militer, Provost Kodim Lamongan itu berupaya mendorong mobil tersebut guna menghindari terjadinya kemacetan arus lalu lintas.
“Supaya tidak terjadi kemacetan. Sebab kondisi jalanan itu padat,” ujar Kopda Tunggoro.
Adi Nugroho (34) pemilik mobil mogok tersebut mengaku lega dengan adanya pertolongan yang diberikan oleh dua anggota prajurit TNI tersebut.
Bahkan, ungkapan terima kasih pun tak henti-hentinya diucapkan oleh Adi berkat bantuan dua anggota TNI itu.
“Kebetulan saya perjalanan mau ke Surabaya. Saya berkendara sendirian, dan mobil saya mogok. Untung ada bapak-bapak TNI,” ungkapnya.
Sumber : Pendam
Berita Sebelumnya..
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Tanjungsari Giat Cooling Sistem Sambang Warga Binaan Beri Pesan Kamtibmas
Sat Reskrim Polres Bogor Tindak Lanjut Adanya Tindak Pidana Persetubuhan dan atau Perbuatan Cabul Terhadap Anak dibawah Umur di Wilayah Rumpin, Tersangka Berhasil Ditangkap
LSM Lingkungan Hidup Desak Deputi Penegakan Hukum Lingkungan Hidup Tindak PT.Agung Bumi Lestari