
Selengkapnya klik link 👇 👇 👇
DETIK24JAM.COM – Bogor – Perbaikan jalan Pahae menuju Pasir Peuteuy, Desa Mekarwangi, Kecamatan Cariu, akhirnya dimulai. Proyek ini dikerjakan oleh kontraktor dari proyek Bendungan Cijurey, PT Hutama Karya (HK) dan PT Wijaya Karya (WIKA). Kegiatan ini mendapatkan apresiasi baik warga sekitar yang telah lama menunggu perbaikan infrastruktur jalan di wilayah tersebut.
” Humas Paket 2 PT Hutama Karya, Faisal Majid, mengungkapkan saat ditemui awak media Detik24jam.com dilokasi , bahwa perbaikan jalan dilakukan secara bertahap, terutama di titik-titik yang mengalami kerusakan paling parah.
Panjang ruas jalan Pahae – Pasir Peuteuy itu sekitar 8 kilometer. Namun, perbaikan ini difokuskan sementara ini – pada area tertentu yang kondisinya mengalami rusak parah,” jelas Faisal (27/1).
Menurutnya (Paisal,red-) perbaikan jalan menggunakan material berkualitas tinggi dengan standar M350. Jalan tersebut akan memiliki lebar 5 meter dan tinggi 0,30 meter, sehingga diharapkan dapat bertahan dalam jangka waktu panjang sehingga menunjang mobilitas dan aktivitas masyarakat. Perlu diketahui juga kami dari paket Dua dan Tiga tetap selalu berkoordinasi dengan pihak BBWS yaitu pak Hermawan dan juga pak Kasatker bagaimana arahan dan petunjuknya.”Imbuh Paisal.
“Lanjutnya – Proses pengecoran dilakukan secara bertahap, sebelah-sebelah, agar mobilitas tetap berjalan tanpa mengganggu lalulintas warga,”Katanya.
Menurut Paisal, proyek ini merupakan bagian dari upaya mendukung pembangunan Bendungan Cijurey, yang akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat sekitar, termasuk pengairan dan pengelolaan sumber daya air.
Dengan perbaikan jalan ini, akses menuju kawasan tersebut akan semakin baik, mempercepat transportasi dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat utamanya UMKM yang sudah bisa kita lihat sepanjang jalur Pahae – Nyengcle sudah banyak pedagang.
Pihak PT Hutama Karya dan PT Wijaya Karya berkomitmen untuk menyelesaikan perbaikan jalan sesuai standar kualitas terbaik dan mengutamakan kelancaran lalu lintas selama proses pengerjaan. Karena kami juga sangat memperhatikan (Attention) itu apalagi menyangkut kepentingan umum.”Tutupnya.*Marco
Berita Sebelumnya..
Kakorlantas Gelar Rapat Pengamanan Jelang Hari Buruh
Kapolri Hadiri Pembukaan Rapat Kerja Teknis Gabungan Seluruh Divisi
Kapolres Pesisir Selatan Ukir Prestasi, Terima Penghargaan di Acara Polda Sumbar