Detik24jam,com

Cepat & Terpercaya

Polsek Indrapura Gelar Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar, Begal, dan Tawuran di Wilayah Hukum

Loading

Personil Polsek Indrapura Polres Batu Bara melaksanakan patroli malam untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas, seperti balap liar, begal, dan tawuran di wilayah hukum Polsek Indrapura, Selasa (25/11/2025) pukul 22.30 WIB s/d selesai. Patroli ini dipimpin oleh AIPTU J. SIMANJUNTAK SH, dan melibatkan beberapa personel lainnya, yaitu AIPDA YERRY BP MARPAUNG, BRIPKA M. HASIBUAN, dan BRIGADIR ILHAM.

Lokasi patroli meliputi Jalinsum Wilkum Polsek Indrapura dan tempat keramaian di wilayah hukum Polsek Indrapura.

Selama patroli, personil Polsek Indrapura juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk lebih waspada terhadap aksi begal dan tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Hingga saat ini, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Indrapura Polres Batu Bara dalam keadaan aman dan kondusif,” kata KAPOLSEK INDRAPURA, AKP REYNOLD SILALAHI S.H.

Patroli malam ini merupakan upaya preventif Polsek Indrapura untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya. Masyarakat diharapkan dapat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

(Boys-3)