
Tapteng-Babinsa Koramil Koramil 06/Kota Serda Mark Anderson Mangamis melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga masyarakat binaan membahas tentang keamanan dan kebersihan yang ada di lingkungan 3 Kelurahan Simaremare, Kec. Sibolga Utara, Kota Sibolga , Kamis (15/05/2025).
Dalam Komunikasi Sosial yang dilaksanakan oleh Serda Mark Anderson Mangamis tersebut membahas tentang Keamanan dan kebersihan Lingkungan sekitar serta juga memberi himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan.
“Babinsa mengatakan inilah fungsi kita berkomunikasi sosial kepada masyarakat jika ada sejumlah permasalahan terutama keamanan dan kebersihan lingkungan sekitar desa binaan kita bisa diselesaikan bersama,” ucapnya.
Komunikasi sosial (Komsos) dilakukan babinsa selain sebagai wujud kepedulian TNI kepada rakyat juga untuk sarana silaturahmi untuk menjalin keakraban.Serda Rudi Candra menambahkan selama ini di lingkungan 3 kelurahan Simaremare sudah tertib dan aman.
“Kita sama-sama bertanggung jawab menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan sekitar kita, jadi secara bersama sama mari menjaga lingkungan yang selama ini sudah aman, terutama dari tindakan kriminal,” imbuhnya.
Dandim 0211/TT Letkol Inf Fernando Batubara S.Sos., M.Han Melalui Plh Danramil 06/Kota menambah kan dengan adanya kegiatan Babinsa komsos dengan masyarakat terkait kebersihan san keamanan lingkungan wilayah binaan nya merupakan suatu wujud bahwa TNI manunggal dengan rakyat dan Babinsa dekat dengan warga binaan nya untuk bersama-sama menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan tempat tinggal.
Dengan demikian saya jg tidak bosan dan lupa selalu menyampaikan kepada para Babinsa agar selalu monitor wilayah dan laksanakan pendekatan kepada warga binaan masing-masing,untuk mempermudah pelaksanaan tugas pokok Babinsa kedepan nya.ucap Plh Danramil 06/Kota.
(Tim Red-)
Berita Sebelumnya..
Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil 06/Kota Perkuat Komsos dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 06/Kota Komsos Bersama Pedagang Ikan, Wujud Aktif di Wilayah Binaan
Komsos Dengan Warga Di Desa Binaan, Babinsa Koramil 02/Sorkam Eratkan Silaturahmi & Serap Informasi