Detik24jam.com | Lombok Timur, NTB – Perestasi demi perestasi dan beberapa penghargaan telah teranugrahi kepada Puskesmas Selong atas pelayanan dan sarana prasarana yang di berikan dan di sediakan Puskesmas Selong untuk pasien dan masyarakat selong pada umumnya.
Salah satu prestasi yang berhasil di capai dan diraih puskesmas selong atas kepatuhannya dalam menyelenggarakan peningkatan mutu pelayanan publik yang diselenggarakan dan di nilai oleh salah satu lembaga negara yakni OMBUDSMAN RI. (14/12/2023)
Dalam kegiatan tersebut puskesmas selong meraih predikat terbaik dengan nilai 83,80 dan disematkan sebagai Puskesmas Zona hijau dengan kualitas mutu pelayanan terbaik.
Pada pelaksanaan penilaian oleh OMBUDSMAN RI ada empat dimensi penilaian yang di nilai meliputi dimensi input, dimensi proses, dimensi output dan dimensi pengaduan
Kepala bagian tata usaha (KTU) Puskesmas Selong Sar’i Hidayat, SE, M.AP menjelaskan dimensi penilaian yang di nilai yaitu dimensi input yang meliputi variabel penilaian pelaksana dan variabel pemenuhan sarana prasarana pelayanan.
Dimensi proses terdiri dari variabel standar playanan lalu dimensi output terdiri dari variabel penilaian persepsi mal administrasi terakhir dan kemudian dimensi pengaduan terdiri dari variabel pengelolaan pengaduan.
Kepala Puskesmas Selong LL. Bayang Heriadi, S.Kep mengatakan
“Pencapaian ini tidak terlepas dari komitmen dan kerja sama dari semua pihak untuk tetap menjaga dan meningkatkan mutu pelayanan publik di Puskesmas Selong serta keaktifan OMBUDSMAN pusat maupun perwakilannya dalam melaksanakan pendampingan terhadap penyelnggara pelayanan” tutupnya.
Berita Sebelumnya..
Kalapas Kelas IIB Selong ajak Warga Binaan Jalan Santai Kelilingi Blok Hunian
Silaturahmi Kapolres Lombok Timur Dengan Awak Media
Hadiri Hari Buruh di Monas, Kapolri Tegaskan Beri Pengamanan-Pelayanan Maksimal May Day