Detik24jam,com

Cepat & Terpercaya

Berikan Himbauan Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Lumpang Polsek Parungpanjang Laksanakan Sambang Warga Bersama Babinsa

Loading

 

DETIK24JAM.COM – BOGOR | Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Lumpang Polsek Parungpanjang Polres Bogor Polda Jawa Barat, Aipda Sandri Heri N, bersama Babinsa Serma Ryan Octarianto melaksanakan kegiatan sambang warga di Kampung Cijapar RT 003/004 Desa Lumpang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, pada Rabu (22/10/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari program rutin Polsek Parungpanjang dalam upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta memperkuat kolaborasi antara Polri dan TNI dalam menjaga keamanan wilayah.

Dalam kunjungan tersebut, Aipda Sandri Heri N bersama Serma Ryan Octarianto menyampaikan sejumlah imbauan Kamtibmas kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta bersama-sama menjaga kondusifitas lingkungan. Selain itu, warga diingatkan untuk selalu mematuhi peraturan hukum yang berlaku dan segera melaporkan setiap kejadian menonjol kepada Polsek Parungpanjang atau Bhabinkamtibmas setempat.

Kegiatan ini juga bertujuan memperkuat komunikasi antara aparat keamanan dan masyarakat agar informasi yang berkaitan dengan situasi Kamtibmas dapat tersampaikan dengan cepat dan tepat. Dengan adanya kedekatan seperti ini, diharapkan masyarakat lebih terbuka dalam memberikan informasi yang dapat membantu tugas kepolisian.

Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Parungpanjang AKBP Dr. Suharto, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan patroli dialogis seperti ini merupakan bagian dari implementasi program Cooling System untuk menciptakan rasa aman dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban di lingkungannya.

“Menjaga keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama. Polri tidak dapat bekerja sendiri tanpa dukungan masyarakat. Melalui kegiatan sambang seperti ini, kami berharap sinergitas antara aparat keamanan dan warga semakin kuat,” ujar Kapolsek Parungpanjang AKBP Dr. Suharto.

Ia menambahkan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat menjadi wujud nyata kehadiran Polri yang siap melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat. “Kami ingin masyarakat benar-benar merasakan kehadiran Polri yang siap memberikan rasa aman dan ketenangan,” tambahnya.

Selain memberikan imbauan Kamtibmas, kegiatan tersebut juga menjadi sarana menjalin kedekatan emosional antara aparat keamanan dan masyarakat. Dengan hubungan yang harmonis, potensi gangguan Kamtibmas diharapkan dapat dicegah lebih dini.

Di kesempatan lain, Plt. Kasi Humas Polres Bogor IPDA Hamzah Sofyan menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar segera melapor jika menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu Kamtibmas, tindak kriminalitas, atau praktik perekrutan tenaga kerja ilegal dengan janji gaji besar namun tanpa dasar hukum yang jelas. “Modus seperti itu termasuk dalam tindak pidana perdagangan orang (TPPO). Laporkan segera ke Call Center (021) 110 yang beroperasi 24 jam, atau melalui nomor aduan Polres Bogor di 0812-1280-5587,” tegasnya.

Dengan kegiatan sambang ini, Polsek Parungpanjang Polres Bogor berharap tercipta sinergi yang kuat antara aparat keamanan dan masyarakat, sehingga wilayah hukum Parungpanjang senantiasa dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.|Mco