
Lombok Tengah — Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Lombok Tengah Kanwil Ditjen Pemasyarakatan NTB melaksanakan upacara Kesadaran Berbangsa dan Bernegara pada Kamis, 17 Juli 2025. Kegiatan yang berlangsung di lapangan LPKA ini diikuti oleh seluruh anak binaan sebagai bagian dari upaya menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan kedisiplinan.
Bertindak selaku pembina upacara, Kepala Seksi Pembinaan, Herri Jufrianto, menyampaikan pentingnya menumbuhkan semangat kebangsaan dan rasa cinta tanah air di lingkungan LPKA, khususnya kepada para anak binaan.
“Upacara ini bukan hanya seremonial, tapi momentum untuk merefleksikan kembali nilai-nilai kebangsaan dan memperkuat semangat persatuan. Kita ingin anak-anak binaan memiliki kesadaran bahwa mereka bagian dari bangsa ini, dan memiliki tanggung jawab untuk menjadi pribadi yang lebih baik,” ujar Herri dalam amanatnya.
Upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, mencerminkan komitmen LPKA Loteng dalam membina karakter dan integritas generasi muda, meski sedang menjalani masa pembinaan.
Melalui kegiatan rutin seperti ini, LPKA Kelas II Lombok Tengah terus berupaya memberikan pembinaan yang holistik, mencakup pendidikan, keagamaan, keterampilan, serta pembentukan karakter kebangsaan.
(Purnomo)
Berita Sebelumnya..
Jamin Makanan Sehat dan Aman Untuk Warga Binaan Lapas Selong
KAPOLRES BOGOR BERKUNJUNG KE BADAN GIZI NASIONAL INDONESIA DAPUR 1 SATUAN PELAYANAN PEMENUHAN GIZI (SPPG) LANUD ATANG SENDJAJA
Satlantas Polres Lombok Timur Gelar Operasi Patuh Rinjani 2025